News Update : Muhammadiyah Menetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Pada 1 Maret 2025

Share

Facebook
WhatsApp
Telegram

Thariq.sch.id- Salah satu ormas keagamaan besar di Indonesia yaitu Muhammadiyah, baru saja mengeluarkan maklumat terkait jatuhnya 1 Ramadhan, 1 Syawal, 1 Dzulhijjah, dan Idul Adha 1446 H. Maklumat ini diumumkan oleh Sekretaris PP Muhammadiyah M. Sayuti, M.Pd, M.Ed, Ph.D.

Berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang di pedomani oleh majlis tarjih dan tajdid PP Muhammadiyah diperoleh hasil sebagai berikut :

1. Ramadhan 1446 H

Pada tanggal 29 Sya’ban 1446 H yang bertepatan dengan 28 Februari 2025, tinggi bulan pada saat matahari terbenam yaitu +4 derajat 11 menit 8 detik sehingga hilal sudah wujud. Hal ini terjadi diseluruh wilayah Indonesia. Dengan demikian 1 Ramadhan 1446 H jatuh pada tanggal 1 Maret 2025

2. Syawal 1446 H

Pada tanggal 29 Ramadhan 1446 H yang bertepatan dengan 29 Maret 2025, tinggi bulan pada saat matahari terbenam yaitu – 1 derajat, 59 menit, 4 detik sehingga hilal belum wujud. Hal ini terjadi di seluruh Indonesia dan bulan berada dibawah ufuk (hilal belum wujud). Karena itu umur bulan Ramadhan 1446 H disempurnakan menjadi 30 hari. Dengan demikian 1 Syawal 1446 H jatuh pada 31 Maret 2025.

3. Dzulhijjah 1446 H

Pada tanggal 29 Dzulqaidah 1446 H bertepatan dengan 27 Mei 2025, tinggi bulan pada saat matahari terbenam yaitu +1 derajat, 27 menit, 7 detik sehingga hilal sudah wujud. Hal ini terjadi diseluruh Indonesia sehingga bulan berada diatas ufuk. Dengan demikian 1 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada 28 Mei 2025. Dengan demikian hari Arafah jatuh pada 5 Juni 2025 sedangkan Idul Adha 1446 H jatuh pada hari Jum’at 6 Juni 2025

Baca juga : Muktamar Ke 48 Muhammadiyah Telah Usai, Haedar Nashir Terpilih Sebagai Ketua Umum PP Muhammadiyah Periode 2022-2027.

Sumber : Konferensi Pers Pimpinan Pusat Muhammadiyah

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    1000 siswa baru telah terdaftar !

    Chat With Us
    Chat With Us!
    Assalamualikum!
    How can I help you?