Thariq.sch.id- Salah satu simpul yang menjadi fokus dalam pembelajaran di SIT TBZ adalah Al-Qur’an. Untuk menjaga kualitas pembelajaran Al-Qur’an, SIT TBZ sejak awal sudah membentuk divisi khusus yang merumuskan segala hal terkait pembelajaran Al-Qur’an baik dari materi, sistem pembelajaran, modul, sistem penilaian dan pengujian, bahkan hingga apresiasi atas capaian peserta didik.
Dari sistem yang sudah berjalan, Alhamdulillah ratusan peserta didik setiap tahunnya berhasil menghafal dan menguatkan bacaan Al-Qur’an yang dimiliki. Di tahun pelajaran 2024-2025 ini, Thariq Boarding sudah melaksanakan 11 kali sertifikasi al-qur’an mulai tanggal 24 Juli hingga 2 Oktober 2024. Sertifikasi yang dilakukan merupakan gabungan dari sertifikasi tahsin dan tahfidz Al-Qur’an. Alhamdulillah dari 11 kali sertifikasi yang sudah dilakukan, sebanyak 88 santri berhasil lulus dengan hasil yang baik.



Sertifikasi merupakan sistem yang diterapkan untuk menguji ayat Al-Qur’an yang sudah dihafal dan di pelajari oleh peserta didik agar sesuai dengan kaidah-kaidah yang telah ditetapkan para ulama. Dari 88 santri yang lulus sertifikasi terbagi menjadi 2 kategori yaitu 42 santri lulus tahsin dan 46 santri lulus tahfidz.
Berikut adalah prestasi tahsin dan tahfidz yang diperoleh santri TBZ Boarding pada sertifikasi 24 Juli-2 Oktober 2024 :
- Nilai Sertifikasi Tahsin Tertinggi
Thariq Luqman Miadi (Kelas 7 SMPIT TBZ Boarding) dengan nilai sempurna 500
Muhammad Miftah Rabbani (Kelas 10 SMAIT TBZ Boarding) dengan nilai 472
2. Nilai Sertifikasi Tahfidz Tertinggi
Azzam Fadhillah (Kelas 7 SMPIT TBZ Boarding) dengan nilai 466
Fadhlan Fathul Islam (Kelas 12 SMAIT TBZ Boarding) dengan nilai 493
3. Juz Tersertifikasi (Tertinggi)
Muhammad Ghozy Abdurrahman (Kelas 9 SMPIT TBZ Boarding) Juz 4
Rayner Aldhia Pramandhana (Kelas 12 SMAIT TBZ Boarding) Juz 3
Thariq Boarding School mengadakan sertifikasi ini setiap pekan di hari Rabu setelah sholat subuh dan dzikir Al-Ma’tsurat. Sertifikasi yang dilakukan juga sangat ketat karena setiap santri harus melewati dua kali pengujian yaitu tasmi’ 1 juz bersama guru halaqoh Qur’an kemudian pengujian oleh tim penguji untuk menjawab 5 pertanyaan.
Baca juga : Tabligh Akbar 2024 Thariq Boarding : Teladani Nabi, Bina Generasi Membangun Negeri
Mudah-mudahan dengan membaca dan menghafal Al-Qur’an menjadi jalan bagi ananda untuk menjadi generasi yang soleh dan cerdas sehingga dapat memberikan mahkota kepada ayah dan bunda di yaumil akhir kelak. Aamiin.
Simak video : Tawatur Quranic Camp SMPIT TBZ Boarding